GLEEK


Yup, I am Gleek enough. Gleek itu panggilan buat para penggemar serial Glee. Serial TV ini pertama kali tayang di TV nasional Indonesia sejak 2 minggu yang lalu. Kamu bisa nonton acaranya tiap Sabtu dan Minggu jam 16.30 di Global TV.

Gak tahu kenapa, Glee ini bener2 bisa memikatku sejak pandangan pertama. Kuakui emang aku udah ‘katrok’ kalo baru suka sekarang. Dulu pas Glee pertama kali tayang di TV belum ada terjemahan Indo-nya. Nah, Global TV baru bisa nayangin serial ini lengkap dengan terjamahannya sejak 2 minggu yang lalu.

Yang buat aku suka sama serial ini pertama karena tokoh-tokohnya. Banyak karakternya dan bikin rame. Mulai dari orang kulit putih, kulit item, Latin, Asia, Yahudi, bahkan Gay sekalipun dimunculkan dalam cerita ini. Masing-masing tokoh ini punya cerita sendiri-sendiri dan tiap episode selalu disoroti. Favoritku si Sue Sylvester dan Ken Tanaka. Keduanya memerankan watak antagonis. Kok suka? Karena dari dulu aku gak suka pemeran utama, yang ending cerita-nya pasti selalu menang. Menurutku peran antagonis bikin cerita jadi seru dan gak ngebosenin.

Terus yang kedua karena alur ceritanya. Serial ini bener-bener ngangkat tema kehidupan. Pesan dan moral dalam cerita inilah yang bikin aku suka. Di sini aku jadi sadar mengenai apa itu arti kebahagian sesungguhnya. Hidup ini sebenernya indah kalau kamu bisa menemukan kebahagianmu sendiri. Cuma diri kita yang bisa menentukan kebahagian masing-masing. Seperti yang dilakukan Finn ketika dia harus memilih antara Glee Club (kelompok paduan suara) atau Football Team-nya. Akhirnya dia bisa menemukan kebahagiannya di Glee Club. Walaupun akhirnya dia jadi bahan olokan temen-temen football-nya. Intinya gak usah pikirin apa yang orang lain bilang pada diri kita, yang penting kita bahagia dengan pilihan kita.

"Hidup ini sebenernya indah kalau kamu bisa menemukan kebahagianmu sendiri. Cuma diri kita yang bisa menentukan kebahagian masing-masing."

Yang terakhir yang bikin aku mabok Glee adalah sentuhan musiknya. Lagu-lagu barat dari jaman Elvis sampai Beyonce dinyanyikan disini. Genre serial ini emang drama musikal, ya mirip2 film India gitu lah. Tapi aku berani jamin, lagunya enak didenger dan gak ngebosenin. Walaupun gitu, alur cerita lebih diutamakan dalam serial ini dibanding lagu-lagu yang dinyanyikan.

Moreover, Glee nawarin cerita yang seru dan bener-bener beda. I LIKE THIS :)

No comments:

Post a Comment